Semarak “Pentas Gelora Muda” Dalam Malam Farewell Party
Seratus empat puluh satu anak dari 16 negara tergabung dalam acara Farewell Party. Bina Antarbudaya melepas 62 siswa yang mengikuti program AFS ke Amerika Serikat, Argentina, Belanda, Belgia, Republik Ceko, Finlandia, Jerman, Hungaria, Italia, Meksiko, Norwegia, Perancis, Rusia, Spanyol, Swiss, dan Turki serta 79 siswa lainnya akan berangkat menuju Amerika Serikat melalui program (KL–YES). Farewell Party untuk para siswa AFS dan YES 2017-2018 ini diselenggarakan dengan mengunjuk tema “Pentas Gelora Muda”. Acara Farewell ini dihadiri oleh H.E. Joseph R. Donovan Jr. sebagai Ambassador Negara Amerika Serikat, Delegasi Republik Ceko, Delegasi Italia, dan beberapa orang Dewan serta Eksekutif Direktur Kantor Nasional yang diadakan pada Sabtu, 5 Agustus 2017. Pentas Gelora Muda akan menampilkan cerita sekelompok remaja yang menyuguhkan melalui seni peran, tarian dan nyanyian, serta alunan musik perpaduan modern dan tradisional yang apik dan tak terlupakan. Persembahan akan dibawakan oleh setiap anak sesuai dengan kemampuan yang mereka milik. Beberapa orang memainkan alat musik, berlaku sebagai paduan suara dan yang lain melakoni drama musikal.
Acara dibuka oleh Kakak-kakak fresh returnee yang memainkan drama musikal diatas panggung, disusul dengan sambutan oleh Kak Asmir, Kak Nina, dan Mr. Donovan sebagai Duta Besar Amerika Serikat. Bergulir ke acara selanjutnya acara semakin meriah dengan unjuk kebisaan adik-adik AFS dan YES. Semua siswa-siswi bernyanyi dengan mengikuti alunan musik yang dimainkan oleh teman-temannya. Alangkah hebatnya semua siswa-siswi bisa menampilkan suguhan pentas musikal hanya dengan persiapan 3 hari.
Puncak acara sempat dihiasi dengan tawa haru dari para siswa-siswi beserta para orang tua siswa. yang menyematkan PIN yang berlambangkan Garuda Indonesia sebagai suatu symbol bahwa mereka putra-putri terbaik bangsa. Air matapun tidak terbendung lagi, beberapa dari mereka tak sanggup menahan haru untuk berpisah dengan orang tua, karena setelah acara mereka harus melanjutkan masa orientasi.
Di penghujung acara kemeriahan semakin terasa, semua siswa-siswi bernyanyi dengan semangat dan mereka berhasil menutup acara dengan sukses. Terima kasih untuk kepada para Kakak-kakak panitia orientasi dan Farewell telah membuat acara Pentas Gelora Muda ini berjalan dengan sukses.
Semangat untuk adik-adik yang akan menempuh kehidupan baru di negeri orang lain, dan jangan pernah lupa untuk pulang!